BENGKULUTERKINI.ID – Hari pertama babak grup Piala Dunia U-17 2025 rampung digelar, Selasa (4/11) dini hari WIB. Pasukan muda Portugal pesta gol dengan mencetak setengah lusin gol.
Portugal mengawali kiprah mereka di Grup B dengan hasil impresif. Skuad arahan Manuel Bino pesta gol 6-1 saat berhadapan dengan Kaledonia Baru.
Bertanding di Lapangan 4 Zona Aspire, Doha, timnas Portugal U-17 sempat tertinggal lebih dulu lewat eksekusi penalti Ezekiel Wamowe pada menit ke-11
Kecolongan satu gol seolah jadi pelecut semangat para pemain Portugal. Anisio Cabral sukses menyamakan kedudukan di menit ke-22 untuk membuat skor imbang 1-1 di babak pertama.












