BENGKULUTERKINI.ID – Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan, melepas ribuan jamaah asal Provinsi Bengkulu yang akan mengikuti Ijtima Ulama Dunia di Kota Baru, Lampung Selatan, pada 28–30 November 2025. Pelepasan yang berlangsung di Masjid Al Anshor Sukarami, Kota Bengkulu, Selasa (25/11), dipadati peserta dari berbagai daerah, bahkan dari mancanegara seperti Yaman, Pakistan, Palestina, Sri Langka, dan Bangladesh.
Dalam sambutannya, Gubernur Helmi menyampaikan pesan mendalam mengenai pentingnya memakmurkan masjid dan menghidupkan semangat dakwah. Ia menegaskan bahwa dakwah bukan hanya tugas para ulama, tetapi juga menjadi peluang amal bagi setiap Muslim.












