BENGKULUTERKINI.ID – Perkuat sinergitas antara lembaga pengawasan dan pemerintah daerah, Ombudsman RI melalui Jenderal Ombudsman mendatangi kantor Gubernur Bengkulu, Selasa (2/12/2025).
Pemerintahan Provinsi Bengkulu melalui Wakil Gubernur Bengkulu, Ir Mian menyambut hangat kehadiran jajaran Ombudsman RI dan Bengkulu di ruang Rafflesia, Kantor Gubernur Bengkulu.
Dalam pertemuan itu, keduanya membahas terkait kerjasama dalam menyukseskan program Pemprov Bengkulu bantu rakyat.
“Agenda ini bertujuan mempererat silaturahmi sekaligus memperkuat sinergi antara Ombudsman dan Pemerintah Provinsi Bengkulu dalam pengawasan pelayanan publik,” kata Mian.












