Beragam Manfaat Asam Kandis untuk Kesehatan Tubuh
Dengan banyaknya nutrisi yang dimiliki, asam kandis tidak hanya bermanfaat sebagai bahan penyedap, tetapi juga baik untuk kesehatan tubuh. Berikut adalah beberapa manfaat asam kandis yang dapat Anda peroleh:
1. Meredakan peradangan
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa etanol yang terdapat dalam asam kandis memiliki sifat yang dapat meredakan peradangan. Oleh karena itu, mengonsumsi buah ini secara rutin dapat membantu mengurangi peradangan dan melindungi Anda dari penyakit yang disebabkan oleh peradangan kronis, seperti rheumatoid arthritis, diabetes tipe 2, atau kanker.












