BENGKULITERKINI.ID – Apakah kamu mengikuti Event lari Glow Run Night memperingati HUT RBTV ke-16 di kawasan Lapangan Merdeka Kota Bengkulu pada Sabtu, 26 November Kemarin? Jika ya pasti kamu merasakan pengalaman seru saat mengikuti event tersebut.
Dalam event Glow Run Night, tak hanya olahraga kamu juga bisa sambil menikmati keindahan malam Kota Bengkulu. Event ini sendiri merupakan event pertama di Bengkulu yang merupakan kerja sama RBTV dan Polresta Bengkulu.
Tercatat, sebanyak 1.031 peserta meramaikan event lari tersebut, mereka terbagi dalam kategori perlombaan lari 10 kilometer dan 5 kilometer.
Tak hanya menyenangkan, dengan ikut olahraga kamu juga turut menyehatkan tubuh dengan lari malam. Ada beberapa manfaat lari malam yang perlu kamu ketahui, simak penjelasannya di bawah ini.
Manfaat lari malam meliputi peredaan stres, peningkatan kualitas tidur, dan performa fisik yang lebih baik karena tubuh terasa lebih hangat dan fleksibel.
Selain itu, lari malam juga membantu menurunkan tekanan darah, meningkatkan fokus, dan dapat menjadi cara yang nyaman untuk membakar kalori tanpa paparan sinar matahari langsung.
Manfaat utama lari malam












