BENGKULUTERKINI.ID – Warga Bengkulu pasti sudah tidak asing lagi mendengar Balai Buntar, salah satu pusat kegiatan di Kota Bengkulu yang berada di Jalan Gedang, Kecamatan. Gading Cempaka Kota Bengkulu.
Tempat yang satu ini memang menjadi tempat favorit warga untuk menjalankan aktivitas seperti olahraga, bersantai, dan tempat latihan berbagai macam komunitas.
Tak hanya pusat kegiatan saat ini Balai Buntar juga jadi salah satu tempat berburu kuliner yang lezat dan viral-viral di media sosial seperti tekwan, cookies, minuman, pempek, dimsum, dan masih banyak lagi.
Belakangan ini tepatnya di tahun 2025 ini Balai Buntar selalu ramai akan pengunjung yang ingin berburu kuliner. Biasanya untuk berburu kuliner pedagang akan berjualan di pinggir trotoar jalan.
Berburu kuliner di Balai Buntar juga sangat nyaman karena ada fasilitas meja dan kursi yang sudah disediakan oleh pihak pengelola gedung sehingga tidak perlu bingung jika ingin menikmati makanan di tempat sembari melihat banyak orang beraktivitas terutama berolahraga lari.
Salah satu pengunjung Wiki saat diwawancarai mengungkapkan Balai Buntar sangat cocok bagi warga yang ingin berolahraga, karena kawasannya ramai dan tempatnya juga luas.
“Biasanya kalai mau joging ya di Balai Buntar karena tempatnya juga ramai dan luas,” ujarnya.
Tak hanya itu, ia juga menyampaikan jika olahraga di Balai Buntar juga seru, sehabis joging bisa berburu kuliner dan menikmati jajanan lezat yang di jual.
“Enaknyo joging di Balai Buntar tu bisa sambil jajan atau kalau sudah selesai joging pacak nyantai dulu dengan makan jajan di siko, jajannyo jugo banyak macamnyo enak bisa makan apo yang sekironyo kito selero,” ujarnya.
Ia pun menambahkan, dulu di kawasan Balai Buntar belum banyak pedagang yang jualan. Hanya ada beberapa pedagang yang jualan bahkan satu pedagang saja berbeda seperti sekarang Balai Buntar ramai dan penuh dengan pedagang serta pembeli yang berburu kuliner.
“Kalau dulu idak ado orang banyak jualan di siko, adolah satu dio jadi paling aku cuman joging dah t balik. Kini banyak nian yang jualan di Balai Buntar ko, penuh kek orang jualan kek orang beli jajan,” tambahnya.












