Ulangi beberapa kali dari atas ke bawah. Biarkan selama beberapa menit, paling lama 15 menit saja. Kalau sudah, baru lap kembali karet wiper menggunakan lap kering bersih. Karet wiper pun jadi lentur kembali.
5. Pemotongan ulang
Kamu bisa menggunakan pisau pemotong khusus untuk ujung wiper yang mulai mengeras. Metode ini mirip dengan pengamplasan. Diperlukan kehati-hatian saat memotong ujung karet wiper.
Selain itu, ini juga dapat mengubah kemampuan wiper untuk menyeka secara signifikan. Karena pemotongan ulang seringkali menyebabkan hasil penyekaan yang lebih buruk, di sarankan untuk tidak melakukannya terlalu sering.












