2. Tidak Melakukan Hubungan Intim untuk Sementara Waktu
Saat dalam masa pengobatan keputihan hijau, ada baiknya untuk tidak melakukan hubungan intim sementara waktu. Hal ini bertujuan agar kamu tidak menularkan penyakit ke pasangan dan juga agar penyakit tersebut tidak bertambah parah.
Diskusikan dengan pasanganmu untuk absen sementara dari hubungan intim, atau mencari aktivitas seru di ranjang selain berhubungan intim, misal dengan memberi pijatan satu sama lain.
3. Basuh Vagina dengan Arah yang Tepat
Untuk menjaga kebersihan, cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan membasuh organ intim secara benar. Ini penting diperhatikan, karena masih banyak orang-orang yang tidak peduli dengan arah basuh vagina yang tepat.












