4. Membantu Pembentukan Otot
Bagi kamu yang sedang dalam program olahraga atau ingin membentuk massa otot, susu kedelai bisa jadi pilihan tepat. Pasalnya, susu kedelai mengandung protein nabati lengkap yang berperan dalam memperbaiki jaringan tubuh dan membangun otot, hampir setara dengan protein dari susu sapi.
5. Menurunkan Risiko Osteoporosis
Selain bermanfaat untuk jantung, susu kedelai juga baik untuk tulang. Kandungan kalsium, magnesium, dan isoflavondi dalamnya membantu menjaga kepadatan tulang dan menurunkan risiko tulang keropos (osteoporosis), terutama pada wanita yang sudah tidak menstruasi.












