4. HSB Investasi-Forex Trading
Platform trading HSB Investasi disediakan oleh broker yang bernama HSB (Handal Semesta Berjangka). Jika trader merasa bingung memilih aplikasi yang tepat, ini adalah pilihan yang disarankan. Keamanan platform ini cukup terjamin karena terdapat sedikit laporan penipuan investasi yang melibatkan broker ini.
Selain itu, dana yang dimiliki nasabah ditempatkan di rekening terpisah, sehingga tidak dapat digunakan untuk kepentingan perusahaan. Fitur talent board yang ada memungkinkan trader untuk melakukan trading berdasarkan analisis dan rekomendasi dari para ahli yang tersedia di aplikasi HSB Investasi.












