Mengungkapkan perasaan dan kekhawatiran Anda kepada orang lain bisa memberi perspektif yang berbeda, serta memberi dukungan emosional yang Anda butuhkan.
5. Membiasakan Diri dengan Affirmasi Positif
Affirmasi positif adalah cara untuk memperkuat pikiran positif dan mengganti pikiran negatif dengan kalimat yang mendukung diri sendiri. Contohnya, Anda bisa mengulang kalimat seperti “Saya cukup baik”, “Saya mampu mengatasi tantangan ini”, atau “Saya berharga dan layak bahagia”.
6. Fokus pada Hal-hal yang Bisa Anda Kendalikan
Selain itu, pikiran negatif sering muncul ketika kita merasa terjebak atau tidak mampu mengontrol situasi. Oleh karena itu, fokuslah pada hal-hal yang dapat Anda kendalikan dan lakukan yang terbaik dalam setiap situasi. Selanjutnya, alihkan perhatian Anda dari hal-hal yang tidak bisa di ubah dan berfokuslah pada tindakan positif yang dapat di lakukan.











