4. Bisa Jadi Sumber Penghasilan Tambahan.
Banyak yang memulai hidroponik sebagai hobi, lalu berkembang menjadi bisnis rumahan yang menguntungkan.
Cara Memulai Hidroponik di Balkon.
Untuk kamu yang tertarik, bisa coba langkah-lagakh berikut :
1. Pilih Sistem Sederhana
Sebagai langkah pertama, tentukan sistem hidroponik yang akan kamu gunakan. Sistem NFT (Nutrient Film Technique) dan wick system (sumbu) adalah pilihan populer untuk pemula karena mudah dibuat dan dirawat. Kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan sederhana seperti botol bekas, ember, atau pipa PVC.
2. Siapkan Benih Sayuran
Setelah sistem siap, pilih jenis tanaman yang ingin kamu budidayakan. Bagi pemula, mulailah dengan tanaman yang mudah tumbuh dan cepat panen seperti selada, kangkung, bayam, pakcoy, atau sawi hijau.
3. Gunakan Nutrisi Hidroponik
Tanaman hidroponik memerlukan nutrisi khusus karena tidak mendapatkan unsur hara dari tanah. Gunakan larutan AB Mix yang banyak tersedia di toko pertanian atau online. Cukup larutkan sesuai petunjuk, dan tanamanmu siap menyerap nutrisi yang dibutuhkan.
4. Atur Cahaya Matahari
Selanjutnya, pastikan tanaman mendapatkan pencahayaan yang cukup. Balkon yang mendapat sinar matahari langsung minimal 4–6 jam per hari sangat ideal untuk menunjang pertumbuhan tanaman secara optimal.
5. Rawat Secara Rutin
Terakhir, rawat kebun hidroponikmu secara berkala. Kamu perlu memeriksa kondisi larutan nutrisi secara rutin, membersihkan media tanam jika perlu dan memantau pertumbuhan tanaman setiap hari. Dengan perawatan yang konsisten, kamu bisa memanen sayuran segar langsung dari balkon rumah sendiri.
Berkebun secara hidroponik bukan hanya sekadar hobi, tapi juga gaya hidup. Di tengah kesibukan dan tekanan hidup urban, berkebun bisa menjadi aktivitas yang menenangkan sekaligus bermanfaat. Bagi generasi milenial, ini adalah cara kreatif untuk tetap terhubung dengan alam, berkontribusi pada lingkungan, dan menjaga kesehatan diri.











