Ia menegaskan, sejak awal DPRD telah meminta data yang lengkap dan solid, mulai dari pembongkaran bangunan lama hingga pengembangan fisik kawasan.
“Dari awal pengerjaan, pembongkaran bangunan lama ini kan membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Setelah itu baru dikembangkan fisiknya, mulai dari penataan, lampu-lampu, hingga elemen pendukung lainnya. Semua item pekerjaan ini sudah kami bahas di dewan, termasuk nilai anggarannya,” ujar Asman.
Menurutnya, saat ini DPRD turun langsung untuk melihat hasil fisik di lapangan dan memastikan kualitas pekerjaan benar-benar sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan. Ia menekankan pentingnya penggunaan anggaran secara tepat sasaran agar tidak menimbulkan persoalan di kemudian hari.












