1. Air Kelapa
Minuman pencegah sariawan yang pertama yaitu air kelapa. Tidak hanya mempunyai rasa yang segar, air kelapa juga mempunyai banyak khasiat dan manfaat untuk kesehatan tubuh.
Air kelapa dikenal sebagai sumber klorida, elektrolit, magnesium, kalium, mengandung serat makan, kalsium, riboflavin, dan vitamin C.
Air kelapa tidak hanya dapat mengurangi stres dan kecemasan, akan tetapi juga dapat membantu Kamu tidur lebih nyenyak, dapat membuat kita merasa lebih tenang, dan juga meningkatkan sirkulasi darah dan merilekskan otot.
2. Jus Jeruk
Salah satu minuman yang bagus untuk dikonsumsi pada saat mengalami sariawan yaitu jus jeruk. Jeruk mempunyai kandungan vitamin C yang bisa mencegah dan menyembuhkan sariawan.











