Menurut Nikita, konsistensi dalam meluangkan waktu adalah kunci utama agar anak merasa diperhatikan dan memiliki ikatan yang kuat dengan orang tuanya.
“Setiap anak minimal 30 menit setiap hari, harus fokus, seperti 30 menit itu kita bersama satu anak tanpa handphone, tanpa gangguan apapun. Itu sudah cukup, sih, untuk bonding. Jadi, tidak perlu mencari waktu sebanyak mungkin, cukup 30 menit saja untuk satu anak, itu sudah cukup,” ucap Nikita Willy.
Nikita percaya bahwa dalam proses pengasuhan, kunci utamanya adalah menikmati setiap momen bersama anak. “Sebagai ibu, aku ingin selalu ada untuk anakku, meskipun aku juga punya pekerjaan. Bagiku, hal terpenting adalah menciptakan momen yang berharga dan berkualitas saat bersama anak,” ungkapnya.












