Tony menambahkan bahwa pelaksanaan tes urine bagi ASN bertujuan untuk memastikan aparatur negara bebas dari narkoba, meningkatkan disiplin dan kinerja, serta mendukung terwujudnya birokrasi yang bersih, sehat, dan berintegritas.
“Aparatur negara harus menjadi teladan bagi masyarakat,” tambahnya.
Meski jadwal pasti pelaksanaannya masih dibahas, tes urine ini ditargetkan berlangsung tahun ini. Melalui program ini, Pemkot Bengkulu berharap seluruh ASN semakin disiplin dan turut serta mendukung program nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). (Firman Triadinata)












