Selepas jeda, Anthony makin tertinggal pada skor 8-14, tetapi akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada 16-16.
“Di gim pertama memang tidak bisa langsung in, dari strategi, pola permainan dan pola pikir,” tutur Anthony.
“Di perjalanannya coba terus cari dan cari dengan dibantu pelatih bagaimana tidak banyak berpikir.”
“Fokus dengan apa yang boleh dilakukan dan apa yang tidak boleh dilakukan Itu yang coba terus diyakinkan
“Saat tertinggal, intinya saya tidak memikirkan poin dulu karena bisa ada di momen itu karena pola pikir dan permainan yang kurang tepat,” ujarnya.
Baru pada gim kedua, Anthony mulai menemukan ritme permainannya.












