Fitur unggulannya termasuk dukungan untuk aplikasi streaming seperti Netflix dan YouTube, Google Assistant, speaker Dolby Audio, serta konektivitas lengkap termasuk Wi-Fi, Bluetooth, dan HDMI
Spesifikasi Infinix Smart TV X5L
Seperti yang sudah kami sebutkan di atas, Infinix Smart TV X5L mengusung bentang layar 43 inci dengan panel IPS. Resolusinya Full HD alias 1920 x 1080 piksel, dengan dukungan HDR 10, tingkat kecerahan 250 nits, dan fitur eye-care untuk melindungi mata. Desainnya frameless dengan rasio screen-to-body 96%.
Infinix Smart TV X5L membawa prosesor Cortex-A55 quad-core dengan GPU Mali-G31 MP2, dilengkapi RAM 1GB dan penyimpanan internal. Menggunakan Google TV 5.0 berbasis Android 13, smart TV satu ini sudah hadir dengan berbagai aplikasi streaming bawaan seperti Netflix, Amazon Prime Video, YouTube, hingga Disney+.











