Vitamin ini membantu tubuh untuk menyerap kalsium lebih baik. Jadi, jangan takut untuk tetap makan bayam yang banyak, ya!
2. Minuman berkafein
Kafein dapat meningkatkan ekskresi kalsium melalui urin, yang dapat mengurangi jumlah kalsium yang tersedia untuk diserap oleh tubuh. Minuman berkafein meliputi kopi, teh, dan minuman berenergi.
Oleh karena itu, Anda direkomendasikan untuk mengurangi asupan kafein baik dari makanan maupun minuman secara perlahan. Bisa juga dengan menambahkan susu yang kaya akan kalsium, agar kalsium yang hilang bisa digantikan.
3. Makanan tinggi serat
Makanan berserat sangat baik untuk sistem pencernaan, tapi bisa juga mengganggu penyerapan kalsium di dalam tubuh.











